Studi Tiru Anggota DPRD Kabupaten Siak dalam Upaya Pengelolaan Pariwisata dan Persampahan Di Kabupaten Badung, Bali

SIAK – Pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Siak melakukan studi Tiru ke Dinas Pariwisata Kabupaten Badung dan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan terkait Pengelolaan Pariwisata dan Pengelolaan Persampahan di Kabupaten Badung,Bali

Kedatangan rombongan DPRD Siak disambut langsung oleh Dinas terkait Kabupaten badung yang merupakan OPD yang membawahi langsung dibidang Kepariwisataan dan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan.

Adapun yang menjadi fokus pengelolaan Pariwisata di Kabupaten Badung adalah pengembangan destinasi wisata, peningkatan kwalitas SDM, peningkatan PAD, dan peningkatan kawasan strategis. Daerah Taman Wisata Sangeh memiliki beberapa hal yang sama dengan Taman Hutan Kota Arwinas Di Kota Siak yang tentu saja hal ini menjadi perhatian khusus untuk menjaga keasrian alam dengan keanekaragaman hayati di Taman hutan tersebut.

Taman kota yang menjadi studi Tiru dari Desa Taman Sangeh ini yang berisi flora dan Fauna yang sangat asri dg luas hutan 13,9 hektar dengan satwa yang juga di lindungi dengan sangat baik. Kepala desa Sangeh kewilayahan dua desa adat, yaitu Desa Sangeh dan Kranom yang mana Anggaran Desa bersumber dari PAD pertahunnya kurang lebih 22 miliar.

Dimana terkait retribusi dari Kades dan Kepala desa adat terkait pengelolaan Hutan Wisata Palas Sangeh sudah menjadi satu sistem terkontrol oleh Bagian Keu Daerah Kab Badung dimana pajak retribusi sudah terlink langsung dari jumlah wisatawan yang masuk setiap harinya Ke Hutan Taman Wisata Sangeh.

Terkait peran masyarakat tempatan dan generasi muda setempat yang sangat berperan aktif dalam berbagai program pemerintah terkait Pariwisata yang sudah ditentukan oleh Dinas pariwisata dan Badan Promosi tadi dan menjaga kelestarian desa wisata, desa kreatif, serta menerapkan konsep Selaras ( Semangat, Lestari, Aktif, Ramah, santun ) dalam upaya memulihkan pariwisata Bali yang sempat down akhir-akhir ini.

Dinas Pariwisata Kab. Badung sendiri mengunakan pendekatan cara dalam pengelolaan pariwisata nya dengan memahami potensi destinasi pariwisata, menentukan target pasar pariwisata dan membuat rencana strategi,pengembangan pariwisata dan meningkatkan kwalitas pelayanan serta memperkuat branding destinasi pariwisata

Terkait studi tiru yang dilakukan DPRD Siak di Bali dalam rangka pengelolaan pariwisata adalah sebagai upaya untuk mengembangkan pariwisata di Kabupaten Siak yang bisa tentunya diterapkan dalam segi objek dan destinasi wisata di Kab. Siak. Contohnya dengan mengoptimalkan destinasi seperti Danau Naga Sakti Zamrud dengan keunikan dan kearifan lokal yang ada, bisa melakukan perbaikan – perbaikan disetiap kekurangan yang ada dalam pengelolaan Danau Zamrud tersebut , seperti halnya pengelolaan Destinasi di wilayah Danau Batur Kintamani yang nantinya output dari studi tiru ini adalah untuk pemenuhan kebutuhan masyarakat setempat, meningkatkan mutu kehidupan, peningkatan sumber daya manusia dan alam, serta upaya mempertemukan kebutuhan masyarakat antar generasi dan wilayah yang berkelanjutan.

Daya tarik Danau Naga Sakti Zamrud merupakan salah satu dari objek agrowisata yang ada di Kabupaten Siak yang patut diperhatikan keberadaannya,serta sebagian salah satu destinasi wisata lainnya yang layak untuk dilestarikan kedepannya.

Sementara itu, Anggota DPRD Siak juga melakukan studi tiru terkait pengelolaan persampahan di Kab Badung, dimana pengelolaan persampahan di Kabupaten Siak sendiri menjadi perhatian khusus oleh Bupati Siak beberapa bulan terakhir karena kurangnya kesadaran masyarakat dalam membuang sampah dan limbah rumah tangga.

Pengelolaan persampahan di Kabupaten Badung berfokus pada sistem yang berbasis teknologi, partisipatif dan selaras dengan kebijakan lingkungan yang progesif. Pemerintah Kabupaten Badung melalui Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kab Badung terus berupaya mempercepat, implementasi kebijakan pengelolaan sampah termasuk pengurangan sampah melalui program 3M yaitu ( reduce, reuse, recycle).

Selain itu juga,pemanfaatan kembali limbah sampah untuk dijadikan barang -batang kebutuhan rumah tangga yang sangat unik dan layak untuk dipergunakan sebagai kebutuhan sehari-hari warga lokal seperti, pembuatan tegel, asbak, kerajinan tangan dan aksesoris rumah tangga yang selalu mendapat kan perhatian khusus oleh warga setempat maupun turis mancanegara yang berkunjung di Bali.

Beberapa point penting terkait pengelolaan persampahan di Kabupaten Badung adalah pemerintah Kabupaten Badung sendiri membangun tempat pengelolaan sampah 3 R ( TPS 3R ) sebagai diberbagai wilayah untuk mengelola sampahnya secara mandiri, dan program bank sampah sendiri menjadi bagian tersendiri dalam upaya pengelolaan sampah terutama sampah dan organik. Dan genjotan kesadaran terhadap lingkungan yang bersih pada masyarakat sangat penting dalam hal pengelolaan sampah, termasuk dalam pemilahan sampah di sumbernya.

Pemerintah kabupaten Badung sendiri juga terus mendorong berbagai inovasi dalam pengelolaan sampah seperti program yakni Badung Anti sampah Plastik ( Batik ) dan gojek sampah plastik ( Gotik )

Di Kabupaten Siak sendiri beberapa bulan terakhir terlihat sampah yang sering tergelatak dipinggiran jalan-jalan utama hampir setiap harinya, upaya ini tentu saja menjadi perhatian kita semua begitu rendahnya kesadaran masyarakat dalam membuang sampah rumah tangga dan kurangnya upaya dalam menjaga lingkungan tetap bersih dan asri. Yang mana studi tiru kita ini berupaya nantinya akan membuat zero waste to landfill yang maksudnya tujuan akhir dari pengelolaan persampahan ini adalah dimana tidak ada lagi sampah yang dibuang oleh masyarakat ke tempat memproses akhir.

Strategi Pemda Badung dalam pengelolaan sampah lainnya adalah dengan cara setiap rumah tangga wajib melakukan pemilahan sampah organik dan anorganik. Sampah organik hasil pemilahan diutamakan diolah secara mandiri atau diserahkan kepada TPS 3 R. Sampah anorganik hasil pemilahan diutamakan diserahkan kepada bank Sampah dan bank sampah menyerahkan sampah anorganik kepada TPS 3R.

Upaya studi tiru yang dilakukan ini nantinya akan menghasilkan output pengelolaan sampah dengan paradigma baru tersebut dilakukan dengan kegiatan pengurangan dan penanganan sampah. Pengurangan sampah meliputi kegiatan pembatasan, menggunakan kembali, dan daur ulang, sedangkan kegiatan penanganan sampah meliputi pemilahan, pengumpulan, pengangkutan , pengolahan dan pemrosesan akhir.

Dalam kesempatan itu kepala Dinas Pariwisata Tekad Perbatasan menyambut baik studi tiru d Dinas Pariwisata Kabupaten Badung ini, dimana Studi Tiru ini nantinya dapat diterapkan di kawasan Danau Naga Sakti Dan Danau Zamrud yang masih terjaga keasliannya di kabupaten Siak yang menyumbang cagar biosfer terbesar di dunia saat ini.

” Tentunya pengelolaan Pariwisata Buatan juga menjadi acuan Dinas Pariwisata dari Studi Tiru ini nantinya demi menyumbangkan PAD tambahan dari Wisatawan yang akan berkunjung nantinya. Tahura Arwinas nantinya juga akan menjadi perhatian khusus mengingat banyaknya satwa yang berada dalam kawasan hutan tersebut, dan tentu saja ini bukan PR sederhana bagi kami, Mudah-mudahan nantinya bisa dijadikan sebagai kawasan wisata baru di Kabupaten Siak,” paparnya. (rls)

  • Related Posts

    Kapolres Rohil Sosialisasikan Program Kapolda Riau “Green Policing” kepada Seluruh Personel

    ROhil(CanelNews )– Kapolres Rokan Hilir AKBP Isa Imam Syahroni, S.I.K., M.H. memimpin langsung kegiatan sosialisasi Program Kapolda Riau “Green Policing (Konsep dan Implementasi di Provinsi Riau)” kepada seluruh personel Polres…

    Pemkab Siak Terima Penghargaan Penyaluran Dana Desa Tercepat 2025 Dari KPPN

    SIAK(CanelNews )Pemerintah Kabupaten Siak menerima piagam penghargaan dari Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Pekanbaru kategori Kabupaten tercepat dalam pencairan dana desa se-Provinsi Riau. Piagam penghargaan tersebut, diserahkan oleh Kepala KPPN…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    You Missed

    Kapolres Rohil Sosialisasikan Program Kapolda Riau “Green Policing” kepada Seluruh Personel

    • By admin
    • Oktober 20, 2025
    • 8 views
    Kapolres Rohil Sosialisasikan Program Kapolda Riau “Green Policing” kepada Seluruh Personel

    Selamatkan Generasi Muda dari Bahaya Narkoba, Kepala BNNK Pekanbaru Dialog Interaktif dengan Ratusan Siswa SMP Az-Zuhra

    • By admin
    • Oktober 17, 2025
    • 19 views
    Selamatkan Generasi Muda dari Bahaya Narkoba, Kepala BNNK Pekanbaru Dialog Interaktif dengan Ratusan Siswa SMP Az-Zuhra

    Personel Bidhumas Polda Riau Ikuti Pelatihan SiPenmas di Jakarta

    • By admin
    • Oktober 17, 2025
    • 13 views
    Personel Bidhumas Polda Riau Ikuti Pelatihan SiPenmas di Jakarta

    Diduga Memeras Ketua Ormas PETIR Diaman Polisi

    • By admin
    • Oktober 17, 2025
    • 9 views
    Diduga Memeras Ketua  Ormas PETIR Diaman Polisi

    Waspadai Hujan Lebat dan Angin Kencang, Riau Masih Basah

    • By admin
    • Oktober 17, 2025
    • 6 views
    Waspadai Hujan Lebat dan Angin Kencang, Riau Masih Basah

    PLN Hadirkan Promo Tambah Daya 50% Spesial Hari Listrik Nasional ke-80

    • By admin
    • Oktober 17, 2025
    • 14 views
    PLN Hadirkan Promo Tambah Daya 50% Spesial Hari Listrik Nasional ke-80