Bupati Kasmarni Serahkan Hadiah Lomba Permainan Tradisional Semarak Hari Jadi ke-513 Bengkalis

BENGKALIS (CanelNews)- Bupati Bengkalis Kasmarni menyerahkan langsung hadiah kepada para pemenang lomba permainan tradisional yang digelar dalam rangka memeriahkan hari jadi ke-513 Bengkalis usai apel Core Value ASN, Senin, 28 Juli 2025 di halaman Kantor Bupati Bengkalis.

Permainan tradisional yang dilombakan meliputi layang-layang, gasing, hingga congklak, yang diikuti antusias oleh berbagai kalangan masyarakat, mulai dari pelajar, hingga masyarakat umum.
Kegiatan yang dilaksanakan bertujuan untuk melestarikan budaya lokal dan mempererat silaturahmi antar warga.

Bupati Kasmarni mengungkapkan rasa bangganya atas antusiasme dan partisipasi masyarakat dalam mengikuti rangkaian lomba tradisional. Menurutnya, permainan tradisional tidak hanya sarat nilai budaya, namun juga mampu menjadi wadah rekreasi yang membangun kebersamaan.

“Permainan ini bukan hanya nostalgia, tapi juga bentuk kecintaan kita terhadap warisan budaya leluhur. Saya berharap tradisi seperti ini terus dijaga dan dilestarikan, terutama oleh generasi muda,” ungkap Bupati Kasmarni.

Dengan semangat Hari Jadi ke-513, Pemerintah Kabupaten Bengkalis terus berkomitmen membangun daerah yang Bermarwah, Maju, dan Sejahtera, serta Unggul di Indonesia sembari tetap menjaga dan melestarikan nilai-nilai budaya yang menjadi identitas daerah.

Adapun pemenang lomba yakni, Lomba Gasing, Juara I yakni, Tuah Melayu Kecamatan Siak Kecil, Juara II Elang Laut Desa Bantan Tua Kecamatan Bantan, Juara III Pusako Kabupaten Siak, dan Juara IV Putra Tugu B Desa Pedekik, Bengkalis.

Kemudian Layang-layang tingkat SMA, Juara I M Akhdan Fadhillah (MAN Bengkalis), Juara II M Radit AlPasha (SMKN 3 Bengkalis), Juara III M Riski (SMKN 1 Bengkalis) dan Juara IV Budi Sulistiono (SMAN 2 Bengkalis).
Selanjutnya Layang-layang tingkat SMP, Juara I M Hakimi (MTs Al-Huda Kelebuk), Juara II Febrian (MTsN Bengkalis), Juara III Wildan Firdaus (SMPN 3 Bengkalis) dan Juara IV Ahmad Rifqi (MTsN Bengkalis).

Selanjutnya Lomba Congklak Putra, Juara I Restu Darjati (SDN 55 Bengkalis), Juara II Fatih Albanin (SDN 7 Bengkalis), Juara III Fauzan (SDN 29 Bengkalis) dan Juara IV Fahril (SDN 11 Bantan).
Congklak Putri, Juara I Dwi Najwa Safitri (SDN 55 Bengkalis), Juara II Adrina Khaira (SDN 45 Bengkalis), Juara III Nisma Wati (SDN 53 Bengkalis), dan Juara IV Niken (SDN 6 Bengkalis).(infotorial)

  • Related Posts

    Polda Riau Gelar Penanaman Jagung Serentak Kuartal IV

    PEKANBARU (CanelNews)-Polda Riau menggelar penanaman jagung secara serentak di Kabupaten Bengkalis. Penanaman jagung pada kuartal IV ini dipimpin langsung oleh Kapolda Riau Irjen Pol Herry Heryawan. Penanaman jagung ini digelar…

    Kapolda Riau dan Himpunan Mahasiswa Persis Tanam Mangrove Di Bengkalis

    PEKANBARU (CanelNews)- Kapolda Riau Irjen Herry Heryawan menghadiri Musyawarah Wilayah (Muswil) VI Hima Persis di Pantai Prapat Tunggal, Kabupaten Bengkalis. Jumat (3/10/2025). Pada kesempatan itu, Irjen Herry Heryawan dan mahasiswa…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    You Missed

    Kapolres Rohil Sosialisasikan Program Kapolda Riau “Green Policing” kepada Seluruh Personel

    • By admin
    • Oktober 20, 2025
    • 18 views
    Kapolres Rohil Sosialisasikan Program Kapolda Riau “Green Policing” kepada Seluruh Personel

    Selamatkan Generasi Muda dari Bahaya Narkoba, Kepala BNNK Pekanbaru Dialog Interaktif dengan Ratusan Siswa SMP Az-Zuhra

    • By admin
    • Oktober 17, 2025
    • 19 views
    Selamatkan Generasi Muda dari Bahaya Narkoba, Kepala BNNK Pekanbaru Dialog Interaktif dengan Ratusan Siswa SMP Az-Zuhra

    Personel Bidhumas Polda Riau Ikuti Pelatihan SiPenmas di Jakarta

    • By admin
    • Oktober 17, 2025
    • 13 views
    Personel Bidhumas Polda Riau Ikuti Pelatihan SiPenmas di Jakarta

    Diduga Memeras Ketua Ormas PETIR Diaman Polisi

    • By admin
    • Oktober 17, 2025
    • 9 views
    Diduga Memeras Ketua  Ormas PETIR Diaman Polisi

    Waspadai Hujan Lebat dan Angin Kencang, Riau Masih Basah

    • By admin
    • Oktober 17, 2025
    • 6 views
    Waspadai Hujan Lebat dan Angin Kencang, Riau Masih Basah

    PLN Hadirkan Promo Tambah Daya 50% Spesial Hari Listrik Nasional ke-80

    • By admin
    • Oktober 17, 2025
    • 14 views
    PLN Hadirkan Promo Tambah Daya 50% Spesial Hari Listrik Nasional ke-80